Your Ads Here

Mengenal SMP di daerah Cilengkrang dan Ujungberung: SMP Karang Arum

smp karang arum
Pembelajaran SMP Karang Arum
Kabar Pendidikan di Cilengrang dan Ujungberung: Seperti biasa, kali ini saya akan membahas berkaitan dengan perkembangan dunia pendidikan khususnya di daerah Cilengkrang dan Ujungberung. Untuk bahasan kali ini yang akan dibahas adalah SMP Karang Arum Cilengkrang.

Di daerah Cilengkrang, Ujungberung, dan sekitarnya nama SMP Karang Arum sudah tidak asing lagi. Mengingat sekolah ini sudah berdiri cukup lama. Yaitu dari tahun 1986, sekolah ini telah berdiri (tepatnya di desa Jaetiendah, dekat GOR Jati).

Seperti kita ketahui, kawasan Jatiendah yang bebukitan saat ini sangat diburu oleh para pencari tanah dan pencari perumahan. Sebab dari kawasan inilah kota Bandung terlihat begitu indah, segar, dan alami. Tak aneh, dalam beberapa tahun saja di kawasan ini berdiri beberapa perumahan elit. 

Jika anda tinggal di kawasan ini. Tak ada salahnya berkunjung ke kawasan pendidikan SMP Karang Arum. 

Ada apa ya di SMP Arum? Yuk kita jelajahi bersama-sama. 

Saat saya berkunjung ke sekolah ini, saya sangat senang sekali. Rute untuk memasuki kawasan ini bila dari jalan A.H. Nasution yaitu melalui daerah Cijambe, terus ke arah utara sampai di desa Jatiendah. Jika pada Minggu pagi anda akan mendapati Pasar Pagi Jatiendah yang memanjang ke atas sampai ke kawasan SMP Karang Arum.

SMP Karang Arum saat ini dipimpin oleh kepala sekolah Ibu Ati Novianti Fatonah. Sebagaimana seorang pemimpin tentunya menginginkan perubahan ke arah yang lebih baik. Menurutnya saat ini yang beliau kembangkan yaitu perubahan yang sifatnya progresif dan revolusioner. 

Apa tuh artinya? 

Progresif artinya yaitu visi dan misi ke depan untuk kemajuan dengan kesesuaian zaman. 

Dan revolusioner artinya mengubah perubahan sosial dan kebudayaan yang berlangsung secara cepat, tentunya dengan perubahan penyesuaian terhadap lingkungan yang ada.

Dengan adanya konsep tersebut, maka kini di SMP Karang Arum sedang gencarnya melakukan sejumlah terobosan program-program sekolah seperti pendidikan literasi, pendidikan nilai-nilai karakter, penerapan teknologi dan sejumlah program keterampilan melalui berbagai kegiatan ekstra kurikuler.

Baiklah mari kita bahas satu persatu

Program Literasi SMP Karang Arum


Program literasi saat ini memang sedang bumming karena termasuk dalam program pemerintah sebagai upaya menumbuhkan kembali minat baca siswa yang saat ini meredup. 

Didukung oleh perpustakaan yang cukup lengkap, SMP Karang Arum menerapkan program literasi dengan mewajibkan anak untuk membaca 10 menit sebelum pelajaran dimulai. Buku yang dibaca merupakan buku pengayaan dan referensi yang berguna untuk memperkaya pengetahuan anak.

Konsepnya adalah bahwa pengetahuan yang utama (teks pelajaran) harus didukung pula oleh pengetahuan umum lainnya sehingga mampu menjadikan anak memiliki pengetahuan yang seimbang. 

Selain itu, konsep tersebut juga didukung dengan audio lagu klasik yang dipasang di setiap kelas. Bertugas untuk menyeimbangkan antara otak kiri sebagai basis pengetahuan, dan otak kanan sebagai basis daya imajinasi dan rasa.

Pemilihan lagu klasik sebab ketukan pada lagu tersebut, sama dengan ketukan denyut jantung kita, sehingga berdasarkan penelitian akan membuat anak lebih rileks dan konsentrasi.

Selai program literai lainnya yaitu gerakan Selasa Mengaji.

Seperti namanya, program ini dilaksanakan setiap hari Selasa untuk melaksanakan kegiatan mengaji kitab suci Al-quran secara bersama-sama di halaman sekolah. 

Konsep kebersamaan dengan tema religius ini diharapkan menjadi simbol persamaan, menghaluskan jiwa dalam upaya memupuk kebaikan dengan selalu mengkaji kebaikan dari kitab suci.

Penerapan Teknologi di SMP Karang Arum


“Perubahan tak harus mengunggu kekuatan besar, tetapi jiwa yang besar akan menumbuhkan perubahan yang besar” itulah konsep yang selalu diusung oleh sekolah ini. Kemajuan teknologi memang membutuhkan infra struktur yang lengkap. Tetapi itu semua tidak bisa dijadikan acuan.

Maka dengan konsep berkarya dari yang ada, kini SMP Karang Arum terus bergerak dengan memajukan penguasaan teknologi kepada siswanya terutama dalam hal penggunaan komputer. Beberapa yang saat ini dikembangkan adalah program kepenulisan, seni desain, dan simulasi ulangan berbasis CBT.

Program kepenulisan dan desain dipadukan dalam program ekstra kurikuler yaitu Komunitas Sastra dan Komunitas menggambar dengan teknik digital painting. Penunjangnya adalah penguasaan yang berbasis sofware seperti microsoft office dan software desain seperti adobe photoshop.

Sementara program CBT itu dengan berusaha agar anak memahami konsep ujian digital (UNBK) yang tentunya didukung dengan sumberdaya lainnya seperti penguasaan jaringan komputer. Dengan demikian, apabila terjadi trouble saat ujian setidaknya anak tidak mengalami kepanikan dan bisa mengatasi permasalahan.

(Baca Juga: Luncurkan Produk Online, SMP Karang Arum Siap Memasuki Era Digital)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Mengenal SMP di daerah Cilengkrang dan Ujungberung: SMP Karang Arum"

Post a Comment